Kamis, 30 Desember 2010

Peran operator dalam memajukan pendidikan dan perekonomian di daerah pinggiran kota dan pedalaman


Salam Satu Jiwa!!!
Terlahir di pelosok terdalam di tepian teluk bone merupakan satu "kesedihan" tersendiri. Saya terlahir seperti gambaran tersebut. Kampungku namanya Tobea. Tidak susah untuk menemukan daearah ini jika kita berada di seputaran Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Tobea berada di ujung Lorong terpanjang di daerah yang mengarah ke perbatasan laut Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara. dikenal dengan nama Teluk Bone --GoogleMaps tai lokasinya--

(Seingat saya)waktu kecil Kampungku ini sepi, sunyi, tidak seberapa banyak rumah-rumah yang bertengger di tepian jalan. hanya beberapa saja. Itu karena kampungku--waktu itu-- belum "terjamah" sama yang namanya teknologi besar meskipun telah banyak melahirkan orang-orang sukses di luar Tobea.

Sekitar tahun 2003 (kalau tidak salah)di kampungku didirikan sebuah menara tinggi yang terbuat dari besi --Bercerita gaya anak Kampung [tapi tidak kampungan]--. Menara ini terdiri dari beberapa potong bagian yang berbentuk "Makin keatas makin Lancip". Tingginya hampir mencapai 100 meter [kurang tau berapa panjangnya.

Menara ini kemudian kami sebut "TOWER" [baca : tawer]. Berdiri menjulang di tepian sungai di atas lokasi berukuran kurang lebih 25 meter kali 25 meter. Lokasi [tanah] ini juga berada di ujung jalan kampung dan tepian "Empang". tepat berdiri di sudut-sudut perempatan empang-ujung jalan-sungai-dan rumah warga.

Belakangan [setelah jadi] kami (warga kampung, selain Pemuka Kampung) akhirnya tahu kalau tawer tersebut adalah tawer yang didirikan untuk lebih "memajukan" masyarakat Tobea. Kemudian tawer ini kami kenal sebagai tawer "Pemancar". Beberapan anak kampung malah menyebutnya kemudian sebagai "pemancar" bukan lagi tawer.

Dan sampai hari ini, tawer tersebut masih berdiri di perempatan yang sama sejak 2003 [masih kalau tidak sala]. Pemancar ini membawa perubahan yang lumayan. Mulai mengenal yang namanya hape. Beberapa anak muda kemudian memiliki hape sendiri. beberapa loket penjual pulsa kemudian berjejer di depan rumah orang-orang kampung. dan ketika Hape para pemuda dinyalakan, akan tertulis "XL" di layarnya. Kemudian di setiap loket-loket hape dan pulsa bertulis "Jual Pulsa XL" dengan logo sederhanya. Dan saat ini dengan XL saya bisa berinternet dari Kampungku, Tobea.

Dengan masuknya XL kekampungku, anak muda di kampungku bisa mendapat Ilmu tambahan memakai Hape [heheheeee], bisa berkomunikasi dengan keluarga yang jauh dan sedikit tahu yang namanya Teknologi.



Di bawah ini Galeri Foto untuk XL Menjangkau KAMPUNG!!!

1. Perlu Sedikit Diperhatikan Serius untuk melihat Pemancar Sinyal XL di Kampungku dari Pantai Bone Jambong [Teluk Bone].


2. Foto ini diambil dari atas pematang Empang



3. yang ini diambil dari Ujung Jalan Tobea [Kampung Bone Jambong]



4. Foto yang terakhir ini sedikit saya Style-kan biar bisa dapat poin plus untuk dapat Hadiah, hahahai.... Diambil dari bawah menara, jarak 5 meter dari pagar menara. Model : Anak Kecil yang kebetulan lewat.





Rabu, 01 Desember 2010

HIV / AIDS Ada Dimana-mana tapi Bisa Kita Hindari [I]


Salam Satu Jiwa!!!
UNTUK GENERASI HEBAT, HINDARI SEKS BEBAS DAN JAUHI NARKOBA!!!

Tanggal 1 Desember hari ini dan hari-hari sebelumnya banyak dijadikan orang-orang sebagai hari AIDS sedunia. Bukan untuk menjadikan diri sebagai pengidap HIV atau AIDS, melainkan sebagai hari dmana orang-orang bersama-sama (yang mau sama-sama) untuk saling mengingatkan tentang BAHAYA dari HIV ini. Pada hari ini kembali diperingati hari AIDS. Melalui tulisan ini saya ingin membagi informasi kepada pembaca sekalian tentang APA ITU HIV / AIDS?

Mungkin sebagian besar Pembaca sudah tahu apa itu HIV / AIDS. Ditulisan ini saya bukan bermaksud menggurui --meskipun sebenarnya sebagian isinya hanya hasil CoPas---. Tapi mungkin ada sebagian diantara kita yang masih BELUM TAHU apa itu HIV / AIDS.

Acquired Immunodeficiency Syndrome atau Acquired Immune Deficiency Syndrome (disingkat AIDS) adalah sekumpulan gejala dan infeksi yang timbul karena rusaknya sistem kekebalan tubuh manusia akibat infeksi virus HIV atau infeksi virus-virus lain yang mirip yang menyerang spesies lainnya (SIV, FIV, dan lain-lain).

Virusnya sendiri bernama Human Immunodeficiency Virus (atau disingkat HIV) yaitu virus yang memperlemah kekebalan pada tubuh manusia. Orang yang terkena virus ini akan menjadi rentan terhadap infeksi oportunistik ataupun mudah terkena tumor. Meskipun penanganan yang telah ada dapat memperlambat laju perkembangan virus, namun penyakit ini belum benar-benar bisa disembuhkan.

HIV dan virus-virus sejenisnya umumnya ditularkan melalui kontak langsung antara lapisan kulit dalam (membran mukosa) atau aliran darah, dengan cairan tubuh yang mengandung HIV, seperti darah, air mani, cairan vagina, cairan preseminal, dan air susu ibu. Penularan dapat terjadi melalui hubungan intim (vaginal, anal, ataupun oral), transfusi darah, jarum suntik yang terkontaminasi, antara ibu dan bayi selama kehamilan, bersalin, atau menyusui, serta bentuk kontak lainnya dengan cairan-cairan tubuh tersebut.

Untuk saat sekarang, sumber utama penularan HIV adalah akibat BERHUBUNGAN SEKS SECARA BEBAS dan PENGGUNAAN JARUM SUNTIK YANG TIDAK STERIL. Berhubungan Seks secara bebas banyak dilakukan oleh mereka yang merasa seks adalah kebutuhan yang harus dicapai dengan cara apasaja. Tanpa memperdulikan saat yang tepat untuk melakukan. Anak muda generasi sekarang juga banyak yang menjadi korban dari kebiasaan ini.

Untuk Seks Bebas banyak yang melakukannya dengan pasangan masing-masing (pacar) yang kemudian pisah (putus) dan cari pacar lagi kemudian berhubungan lagi. Ada juga yang melakukannya dengan pasangan yang bukan merupakan pasangan tetapnya. Misalkan : menjadi seorang pekerja seks yang notabene berganti pasangan tiap hari.

Untuk Penggunaan jarum suntik yang tidak steril banyak ditemukan korban yang menggunakan Jarum Suntik sebagai media transper NARKOBA dari Suntik kedalam tubuh. Untuk yang kedua ini tidak lagi menjadi barang yang langka. Ada juga yang menjadi korban KETIDAK-TAHUAN ketika berobat ke PUSKESMAS atau Rumah Sakit. Kemungkinan di sebuah Puskesmas akan ditemukan suntik (spoid) yang digunakan lebih dari sekali untuk beberapa orang.

Gejala Terinfeksi HIV / AIDS
Biasanya penderita AIDS memiliki gejala infeksi sistemik; seperti demam, berkeringat (terutama pada malam hari), pembengkakan kelenjar, kedinginan, merasa lemah, serta penurunan berat badan. Infeksi oportunistik tertentu yang diderita pasien AIDS, juga tergantung pada tingkat kekerapan terjadinya infeksi tersebut di wilayah geografis tempat hidup pasien.


--Lebih Lengkap Tentang HIV AIDS, BACA Artikel dalam Kotak !!!

Penyakit saluran pencernaan utama

Esofagitis adalah peradangan pada kerongkongan (esofagus), yaitu jalur makanan dari mulut ke lambung. Pada individu yang terinfeksi HIV, penyakit ini terjadi karena infeksi jamur (jamur kandidiasis) atau virus (herpes simpleks-1 atau virus sitomegalo). Ia pun dapat disebabkan oleh mikobakteria, meskipun kasusnya langka.

Diare kronis yang tidak dapat dijelaskan pada infeksi HIV dapat terjadi karena berbagai penyebab; antara lain infeksi bakteri dan parasit yang umum (seperti Salmonella, Shigella, Listeria, Kampilobakter, dan Escherichia coli), serta infeksi oportunistik yang tidak umum dan virus (seperti kriptosporidiosis, mikrosporidiosis, Mycobacterium avium complex, dan virus sitomegalo (CMV) yang merupakan penyebab kolitis).

Pada beberapa kasus, diare terjadi sebagai efek samping dari obat-obatan yang digunakan untuk menangani HIV, atau efek samping dari infeksi utama (primer) dari HIV itu sendiri. Selain itu, diare dapat juga merupakan efek samping dari antibiotik yang digunakan untuk menangani bakteri diare (misalnya pada Clostridium difficile). Pada stadium akhir infeksi HIV, diare diperkirakan merupakan petunjuk terjadinya perubahan cara saluran pencernaan menyerap nutrisi, serta mungkin merupakan komponen penting dalam sistem pembuangan yang berhubungan dengan HIV.
Penyakit syaraf dan kejiwaan utama

Infeksi HIV dapat menimbulkan beragam kelainan tingkah laku karena gangguan pada syaraf (neuropsychiatric sequelae), yang disebabkan oleh infeksi organisma atas sistem syaraf yang telah menjadi rentan, atau sebagai akibat langsung dari penyakit itu sendiri.

Toksoplasmosis adalah penyakit yang disebabkan oleh parasit bersel-satu, yang disebut Toxoplasma gondii. Parasit ini biasanya menginfeksi otak dan menyebabkan radang otak akut (toksoplasma ensefalitis), namun ia juga dapat menginfeksi dan menyebabkan penyakit pada mata dan paru-paru. Meningitis kriptokokal adalah infeksi meninges (membran yang menutupi otak dan sumsum tulang belakang) oleh jamur Cryptococcus neoformans. Hal ini dapat menyebabkan demam, sakit kepala, lelah, mual, dan muntah. Pasien juga mungkin mengalami sawan dan kebingungan, yang jika tidak ditangani dapat mematikan.

Leukoensefalopati multifokal progresif adalah penyakit demielinasi, yaitu penyakit yang menghancurkan selubung syaraf (mielin) yang menutupi serabut sel syaraf (akson), sehingga merusak penghantaran impuls syaraf. Ia disebabkan oleh virus JC, yang 70% populasinya terdapat di tubuh manusia dalam kondisi laten, dan menyebabkan penyakit hanya ketika sistem kekebalan sangat lemah, sebagaimana yang terjadi pada pasien AIDS. Penyakit ini berkembang cepat (progresif) dan menyebar (multilokal), sehingga biasanya menyebabkan kematian dalam waktu sebulan setelah diagnosis.

Kompleks demensia AIDS adalah penyakit penurunan kemampuan mental (demensia) yang terjadi karena menurunnya metabolisme sel otak (ensefalopati metabolik) yang disebabkan oleh infeksi HIV; dan didorong pula oleh terjadinya pengaktifan imun oleh makrofag dan mikroglia pada otak yang mengalami infeksi HIV, sehingga mengeluarkan neurotoksin. Kerusakan syaraf yang spesifik, tampak dalam bentuk ketidaknormalan kognitif, perilaku, dan motorik, yang muncul bertahun-tahun setelah infeksi HIV terjadi. Hal ini berhubungan dengan keadaan rendahnya jumlah sel T CD4+ dan tingginya muatan virus pada plasma darah. Angka kemunculannya (prevalensi) di negara-negara Barat adalah sekitar 10-20%,[18] namun di India hanya terjadi pada 1-2% pengidap infeksi HIV. Perbedaan ini mungkin terjadi karena adanya perbedaan subtipe HIV di India.

Kanker dan tumor ganas (malignan)
Sarkoma Kaposi

Pasien dengan infeksi HIV pada dasarnya memiliki risiko yang lebih tinggi terhadap terjadinya beberapa kanker. Hal ini karena infeksi oleh virus DNA penyebab mutasi genetik; yaitu terutama virus Epstein-Barr (EBV), virus herpes Sarkoma Kaposi (KSHV), dan virus papiloma manusia (HPV).

Sarkoma Kaposi adalah tumor yang paling umum menyerang pasien yang terinfeksi HIV. Kemunculan tumor ini pada sejumlah pemuda homoseksual tahun 1981 adalah salah satu pertanda pertama wabah AIDS. Penyakit ini disebabkan oleh virus dari subfamili gammaherpesvirinae, yaitu virus herpes manusia-8 yang juga disebut virus herpes Sarkoma Kaposi (KSHV). Penyakit ini sering muncul di kulit dalam bentuk bintik keungu-unguan, tetapi dapat menyerang organ lain, terutama mulut, saluran pencernaan, dan paru-paru.

Kanker getah bening tingkat tinggi (limfoma sel B) adalah kanker yang menyerang sel darah putih dan terkumpul dalam kelenjar getah bening, misalnya seperti limfoma Burkitt (Burkitt's lymphoma) atau sejenisnya (Burkitt's-like lymphoma), diffuse large B-cell lymphoma (DLBCL), dan limfoma sistem syaraf pusat primer, lebih sering muncul pada pasien yang terinfeksi HIV. Kanker ini seringkali merupakan perkiraan kondisi (prognosis) yang buruk. Pada beberapa kasus, limfoma adalah tanda utama AIDS. Limfoma ini sebagian besar disebabkan oleh virus Epstein-Barr atau virus herpes Sarkoma Kaposi.

Kanker leher rahim pada wanita yang terkena HIV dianggap tanda utama AIDS. Kanker ini disebabkan oleh virus papiloma manusia.

Pasien yang terinfeksi HIV juga dapat terkena tumor lainnya, seperti limfoma Hodgkin, kanker usus besar bawah (rectum), dan kanker anus. Namun demikian, banyak tumor-tumor yang umum seperti kanker payudara dan kanker usus besar (colon), yang tidak meningkat kejadiannya pada pasien terinfeksi HIV. Di tempat-tempat dilakukannya terapi antiretrovirus yang sangat aktif (HAART) dalam menangani AIDS, kemunculan berbagai kanker yang berhubungan dengan AIDS menurun, namun pada saat yang sama kanker kemudian menjadi penyebab kematian yang paling umum pada pasien yang terinfeksi HIV.

Infeksi oportunistik lainnya

Pasien AIDS biasanya menderita infeksi oportunistik dengan gejala tidak spesifik, terutama demam ringan dan kehilangan berat badan. Infeksi oportunistik ini termasuk infeksi Mycobacterium avium-intracellulare dan virus sitomegalo. Virus sitomegalo dapat menyebabkan gangguan radang pada usus besar (kolitis) seperti yang dijelaskan di atas, dan gangguan radang pada retina mata (retinitis sitomegalovirus), yang dapat menyebabkan kebutaan. Infeksi yang disebabkan oleh jamur Penicillium marneffei, atau disebut Penisiliosis, kini adalah infeksi oportunistik ketiga yang paling umum (setelah tuberkulosis dan kriptokokosis) pada orang yang positif HIV di daerah endemik Asia Tenggara.

Penyebab

HIV yang baru memperbanyak diri tampak bermunculan sebagai bulatan-bulatan kecil (diwarnai hijau) pada permukaan limfosit setelah menyerang sel tersebut; dilihat dengan mikroskop elektron.

AIDS merupakan bentuk terparah atas akibat infeksi HIV. HIV adalah retrovirus yang biasanya menyerang organ-organ vital sistem kekebalan manusia, seperti sel T CD4+ (sejenis sel T), makrofaga, dan sel dendritik. HIV merusak sel T CD4+ secara langsung dan tidak langsung, padahal sel T CD4+ dibutuhkan agar sistem kekebalan tubuh dapat berfungsi baik. Bila HIV telah membunuh sel T CD4+ hingga jumlahnya menyusut hingga kurang dari 200 per mikroliter (µL) darah, maka kekebalan di tingkat sel akan hilang, dan akibatnya ialah kondisi yang disebut AIDS. Infeksi akut HIV akan berlanjut menjadi infeksi laten klinis, kemudian timbul gejala infeksi HIV awal, dan akhirnya AIDS; yang diidentifikasi dengan memeriksa jumlah sel T CD4+ di dalam darah serta adanya infeksi tertentu.

Tanpa terapi antiretrovirus, rata-rata lamanya perkembangan infeksi HIV menjadi AIDS ialah sembilan sampai sepuluh tahun, dan rata-rata waktu hidup setelah mengalami AIDS hanya sekitar 9,2 bulan. Namun demikian, laju perkembangan penyakit ini pada setiap orang sangat bervariasi, yaitu dari dua minggu sampai 20 tahun. Banyak faktor yang mempengaruhinya, diantaranya ialah kekuatan tubuh untuk bertahan melawan HIV (seperti fungsi kekebalan tubuh) dari orang yang terinfeksi. Orang tua umumnya memiliki kekebalan yang lebih lemah daripada orang yang lebih muda, sehingga lebih berisiko mengalami perkembangan penyakit yang pesat. Akses yang kurang terhadap perawatan kesehatan dan adanya infeksi lainnya seperti tuberkulosis, juga dapat mempercepat perkembangan penyakit ini.[25][28][29] Warisan genetik orang yang terinfeksi juga memainkan peran penting. Sejumlah orang kebal secara alami terhadap beberapa varian HIV. [30] HIV memiliki beberapa variasi genetik dan berbagai bentuk yang berbeda, yang akan menyebabkan laju perkembangan penyakit klinis yang berbeda-beda pula.[31][32][33] Terapi antiretrovirus yang sangat aktif akan dapat memperpanjang rata-rata waktu berkembangannya AIDS, serta rata-rata waktu kemampuan penderita bertahan hidup.



16 atau 17 tahun lalu, belum berkonsep.

Tengah malam lewat 14 menit Sekian menit lalu usai dua video isi musik yang dinyanyikan teman lama Menit-menit sebelumnya ada kilasan di pik...