Rabu, 01 Oktober 2025

Setua ini, butuh orangtua

Gelap tak beraturan,
Ada cahaya dari seberang,
Seperti rencana yang makin usang,
Sampai hari ini belum ada gerakan.

Setua ini masih kurasakan rindu,
Pada tetua yang makin tua.
Yang menguatkan hanyalah keyakinan,
Waktu kita masih lama,
Masih ada waktu, kita bersua.

Aku adalah sosok otangtua,
yang selalu butuh orangtua,
malamku hanyalah waktu yang kosong,
jika tanpa pikiran tentang orangtua.

Aku adalah sosok orangtua,
yang selalu butuh orangtua,
gerakanku akan lemah,
jika tanpa pikiran tentang orangtua.

Meski tua yang kupunya,
hanyalah tersisa seorangtua,
Beliau masih lebih kuat,
dari aku yang baru tua.

Tanpanya, aku hanya orangtua,
tanpa satu pikiran saja.


Kappuna, pintu kamar 3, 01102025 #01.05

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih untuk kebaikan Anda memperhatikan Saya...

TAMAN SISWA V2

Di sini tempat kita berkumpul, Menikmati waktu yang keras berjalan, Adakah akan menjadi keluarga? Hanya kita yang tentukan Berdirimu, berdir...